Postingan

Menampilkan postingan dari Februari, 2014

Ganggu Jam Tidur, Habiskan Waktu, Namun Kita Menyukainya

Ketika masih kecil, saya jarang bermain di luar rumah. Kebanyakan waktu saya habiskan di depan televisi. Saya masih ingat, dari sejak televisi hanya 1 channel, dan pemiliknya diwajibkan membayar iuran televisi tiap bulannya. Jangankan banyak channel, pemilik televisi berwarna pun hanya beberapa, kebanyakan hitam putih, jarang dinyalakan, acara favorit cuma berita dan acara khusus anak-anak di hari Minggu saja. Jika ingin mendapat banyak chanel, orang yang mampu biasanya menggunakan parabola, dan harganya lumayan mahal kala itu.  Pertengahan tahun 1990an baru mulai berkembang, channel-channel baru bermunculan, acara lebih variatif dan iuran televisi juga sudah tidak ada lagi. Era baru kembali dimulai, televisi tidak hanya menjadi simbol status. Televisi menjadi teman sehari-hari, menjadi sumber utama informasi dan hiburan. Radio mulai jarang digunakan, bahkan jikapun ada tak lebih sebagai 'pendamping' televisi. Kemudian komputer (dan) internet mulai berkembang, sedikit ...

Teknologi Internet yang Makin 'Bebas'

Sascha Lobo , seorang Blogger asal Jerman mengatakan bahwa saat ini Internet Sudah rusak. Internet sudah mulai bergeser fungsi dari yang tadinya sebagai penyedia informasi menjadi 'alat' untuk mengganggu ranah pribadi orang lain berupa penyadapan. Sebelumnya juga Edward Snowden, mantan kontraktor agen keamanan Amerika, NSA juga mengatakan bahwa NSA melakukan penyadapan di internet bekerjasama dengan beberapa situs terkemuka. Bagi beberapa kalangan, ini bukanlah masalah serius, hanya saja memang keamanan internet sudah menjadi hal penting sebagai prioritas. Internet juga menjadi lahan kejahatan bagi para pencuri data, masuk ke akun pribadi, dan menyalahgunakan untuk perbuatan jahat. Ambil contoh ketika masuk ke akun Facebook seseorang, mengirimi teman pesan yang berupa penipuan, atau masuk ke akun internet banking, menguras uang yang ada di dalamnya, menjadi bukti betapa keamanan di ranah dunia maya ini juga perlu. Semakin jauhnya fungsi internet yang tak hanya menjadi...

Teknologi yang Makin Memudahkan : Kendala Komunikasi yang Teratasi

Hari Minggu yang lalu, saya menghadiri semacam gathering dengan teman-teman yang pernah satu organisasi dengan saya ketika masih kuliah. Seperti biasa, karena sudah lama tidak bertemu, maka kami saling ngobrol apapun terkait organisasi yang kami ikuti dulu. Banyak cerita-cerita menarik yang sekarang ini menjadi hal yang lucu untuk diingat. Salah satunya adalah ketika kami ingat, dulu saat masih kuliah, ingin mengajak teman-teman melakukan rapat, kami masih repot-repot membuat undangan dalam bentuk kertas, bersusah payah mencari orang yang hendak kita undang, serta sulit untuk mengkonfirmasi kehadiran orang yang kita undang tersebut. Hal diatas menjadi lucu, ketika diingat pada zaman saat ini. Betapa teknologi berkembang begitu cepat, dan jalur komunikasi semakin mudah dan cepat saat ini. Ketika dulu orang masih bersusah payah membuat undangan kertas, saat ini, era tersebut pelan-pelan pun berakhir. Dengan semakin mudah didapat serta terjangkaunya harga ponsel turut menjadi sebab ...