Jejak Digital
Manusia tidak akan pernah tahu apa yang akan terjadi di masa datang. Uniknya, di era teknologi informasi seperti saat ini, masa lalu seseorang bisa membayangi masa depannya. Dan tentu saja, terkadang tidak dia perkirakan. Bayangan masa lalu, terutama sejarah dia saat online di internet, apa yang dia posting dan tulis, bisa jadi akan tersimpan dan terbaca oleh orang lain.
Apa yang pernah dia tulis di internet bisa menjadi sebuah jejak. Inilah yang dinamakan jejak digital. Dan jejak digital akan senantiasa ada, meskipun sudah dihapus, bisa saja ada orang lain yang menyalin jejak tersebut guna menyerang individu tersebut di masa depan. Apalagi di era keterbukaan informasi seperti saat ini memungkinkan orang membongkar aib yang sekarang lebih mudah didapat.
Tidak ada orang yang tanpa cela. Pun semua orang memiliki kekurangan dan mungkin masa lalu. Sungguh sebuah hal yang rasanya kurang bijak bila menyerang seseorang dengan masa lalunya. Siapapun orangnya, memiliki hak untuk berubah. Saya sering merasa heran kala orang menyebarkan masa lalu lawannya, terutama di media sosial.
Di sisi lain, era digital seperti saat ini memang hendaknya tiap orang berpikir berulang kali kala menulis di internet, meski itu hanya sebaris status. Apa yang kita tulis mewakili diri kita di internet. Bila tidak hati-hati, bisa menjadi sebuah bumerang yang akan menyerang di masa depan. Privasi di internet sudah seperti tidak ada artinya. Jejak digital terkadang bisa menjadi sebuah bahaya.
Komentar